Wednesday, October 23, 2013

Cara Menghilangkan Noda Flek Hitam Secara Alami

Tips Menghilangkan Flek Hitam Di Wajah mungkin adalah hal yang sangat dibutuhkan setiap saat untuk setiap orang baik itu laki-laki ataupun perempuan untuk tampil maksimal. Cantik dan Ganteng itu identik dengan kulit mulus dimana sama sekali tidak ada noda disana.

Noda Hitam atau Flek Hitam seringkali mengurangi rasa percaya diri seseorang, nah maka daripada itu kita akan kupas tuntas mengenai masalah ini. Pertama kita selidiki dulu penyebab timbulnya flek hitam pada wajah itu apa aja ?

Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah



 Penyebab flek hitam diwajah biasanya dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya faktor genetik atau keturunan, paparan sinar matahari secara langsung, faktor hormon, minyak yang berlebihan pada kulit, penggunaan kosmetik yang salah, bekas jerawat dan masih banyak pemicu lainya.

Bahan Alami Menghilangkan Noda di Wajah

Berikut ini beberapa bahan alami yang bisa membantu kamu mengatasi masalah flek hitam pada wajah :

Bawang bombay
Caranya adalah cacah bawang bombay hingga setengah halus kemudian peras airnya. Celupkan pada kapas atau cotton bud, dan oleskan hanya di bagian noda hitam saja.

Lidah buaya
Kuliti lidah buaya, kemudian saat terdapat bagian daging yang bening, hancurkan hingga lembut. Kenakan sebagai masker di seluruh bagian kulit.

Minyak jarak
Dengan menggunakan cotton bud, oleskan minyak jarak pada bagian yang bernoda. Minyak jarak memiliki sifat memudarkan noda di kulit seperti lemon.

Jeruk nipis/lemon
Maskerkan air perasan jeruk nipis/lemon setidaknya 3-4 hari sekali untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan menghilangkan noda di wajah.

Cuka apel
Selain diminum, cuka apel dapat dioleskan pada bagian yang memiliki noda hitam di kulit. Diamkan selama 5-10 menit, bilas dengan air dingin.

Putih telur
Maskerkan putih telur pada keseluruhan wajah. Diamkan selama 10 menit kemudian bilas. Selain kencang, perlahan noda hitam di wajah akan terkikis.


 

0 comments:

Post a Comment